Kamis, 08 Maret 2012

tentang luar angkasa


                                                    Benda Luar Angkasa

Berikut ini adalah macam-macam dan penjelasan singkat benda langit yang namanya sering kita dengar sehari-hari.
  • Meteor
Meteor adalah benda ruang angkasa yang masuk kedalam atmosfer bumi karena tertarik oleh gravitasi bumi dengan kecepatan tinggi dan berpijar karena gesekan dengan atmosfer yang menyebabkan benda tersebut terbakar. Meteor biasanya dapat kita lihat pada malam hari meskipun sebenarnya tidak hanya pada malam hari saja ia masuk kedalam atmosfer bumi. Sebagian orang menyebut fenomena ini adalah bintang jatuh.
  • Meteorit
Meteorit adalah benda-benda ruang angkasa yang bergerak dengan kecepatan tinggi yang jumlahnya tak terhitung. Meteorit memiliki berbagai bentuk, kandungan pembentuknya, massa, warna, sifat dan kepadatannya.
  • Komet
Komet adalah benda ruang angkasa yang memiliki orbit mengelilingi matahari seperti halnya planet, akan tetapi ia memiliki orbit tersendiri yaitu membentuk orbit lonjong. Ketika komet berada pada lintasan orbit yang posisinya mendekati matahari, ia akan memiliki ekor gas debu yang sangat panjang dan bercahaya dan ekornya selalu mengarah menjauhi matahari. Komet yang paling terkenal yang pada suatu waktu dapat terlihat dari bumi dengan mata telanjang adalah komet Hally.
  • Satelit
Satelit adalah benda ruang angkasa yang mengelilingi planet. Bersama dengan planet yang ia kelilingi ia juga ikut berevolusi mengelilingi matahari. Bumi kita memiliki satu satelit alam yang kita namakan bulan, disamping satelit-satelit lain buatan manusia yang berfungsi untuk alat komunikasi, riset dan lain-lain.
  • Bintang
Bintang adalah benda ruang angkasa yang jumlahnya tak terhitung dan memancarkan cahaya sendiri atau ia merupakan sumber cahaya, seperti halnya matahari. Bintang sendiri merupakan pusat dari tata surya yang dikelilingi oleh planet-planetnya. Bintang dalam jagat raya ini yang terdekat dengan kita adalah matahari yang berjarak sekitar 150 juta kilometer dari bumi. Sedangkan bintang bintang yang lain jaraknya sangat jauh hingga biasanya dihitung dalam satuan *tahun cahaya* sehingga apabila kita lihat dari bumi terlihat sangat kecil.
  • Planet
Planet adalah benda ruang angkasa yang mengelilingi bintang, seperti halnya bumi yang mengelilingi matahari. Planet tidak bercahaya, akan tetapi ia dapat memantulkan cahaya yang ia terima dari bintang yang menjadi pusat tata suryanya. Dalam tata surya kita, ada 9 planet yang masing-masing bernama Merkurius, Venus, Bumi, Mars, Jupiter, Saturnus, Uranus, Neptunus, dan satu planet lagi yang saat ini sudah tidak diakui karena suatu hal oleh dunia yaitu planet Pluto.



Menjelajahi Ruang Angkasa, Bersama Voyager 2

Menjelajahi Ruang Angkasa, Bersama Voyager 2

Para astronom menyimpulkan bahwa beberapa benda kecil di tata surya terbentuk dari gas, debu, batu dan es yang tersisa dari proses terbentuknya planet-planet besar. Mereka juga beranggapan bahwa penelitian terhadap asteroid dapat memberikan petunjuk penting tentang teori pembentukan tata surya.
Penjelajahan ruang angkasa memang sangat menarik untuk diikuti dan dinikmati, terlebih lagi bila kita turut merasakan petualangan ruang angkasa yang sangat luar biasa tersebut.
Setiap penjelajahan dari NASA tentu akan dipresentasikan berupa simulasi animasi, mulai dari peluncuran sampai bagaimana mengamati ruang angkasa dengan bermacam-macam planet yang berada di tata surya kita.
Di bawah ini ada simulasi animasi dari Voyager 2 yang mengelilingi planet-planet di tata surya, mengikuti perjalanan Voyager 2 seakan mengajak kita ikut merasakan petualangan di ruang angkasa. (sakti, sumber NASA)








antariksa


                                                       ASTRONOMI

Astronot atau kosmonot adalah orang yang dilatih oleh program luar angkasa manusia untuk perintah, pilot, atau melayani sebagai anggota kru pesawat ruang angkasa. Sementara umumnya dicadangkan untuk pelancong ruang profesional, istilah ini kadang-kadang diterapkan kepada siapa saja yang bepergian ke ruang angkasa, termasuk para ilmuwan, politisi, wartawan, dan wisatawan .

Sampai tahun 2002, astronot yang disponsori dan dilatih secara khusus oleh pemerintah, baik oleh militer atau oleh badan ruang angkasa sipil. Dengan penerbangan sub-orbital dari SpaceShipOne yang didanai swasta pada tahun 2004, sebuah kategori baru astronot diciptakan: astronot komersial.